Kelas Mamalia : Ciri-ciri

Kelas Mamalia : Pengertian, Ciri-ciri, Reproduksi, Contoh - Ciri-ciri mamalia adalah :
  1. Ciri utamanya adalah mempunyai kelenjar susu (glandula mammae) yang berfungsi untuk menyusui anaknya yang baru lahir. 
  2. Tubuhnya umumnya ditutupi oleh rambut
  3. Kulitnya dilengkapi dengan berbagai macam kelenjar
  4. Rahangnya umumnya dilengkapi dengan gigi. 
  5. Mammalia memiliki tungkai yang sesuai untuk berjalan, memanjat, menggali, berenang, dan terbang.
    Jarinya dilengkapi cakar, kuku atau teracak. 
  6. Perkembangbiakan dengan beranak atau melahirkan (vivipar) dan bertelur (ovipar). Ordo Monotremata merupakan satu-satunya Mamalia yang berkembang biak dengan cara bertelur (ovipar). Contoh Ordo Monotremata yang terkenal adalah Platypus sp. dari Australia, yang hidupnya di sungai. Sedangkan contoh dari Indonesia adalah nokdiak atau landak irian (Zaglossus bruijni). Perhatikan Gambar 1. (Baca juga : Hewan Vertebrata)
Ciri-ciri tersebut telah menunjukkan bahwa Mamalia merupakan kelas yang paling maju di antara kelas-kelas yang lain dari filum animalia. Kelas mamalia dibagi menjadi 28 ordo, dan beberapa ordo diantaranya telah punah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Istilah-Istilah Dalam Sungai

Artikel Tentang Perangkat Keras Komputer

Filum Porifera : Pengertian, Ciri-ciri, Klasifikasi, Reproduksi, Contoh